Mengungkapkan cinta

Ternyata banyak cara untuk mengungkapkan cinta. Ada orang yang dengan sangat mudahnya mengatakan lewat lisan bahwa ia mencintai seseorang. Namun, ada pula orang lain yang sangat sulit mengeluarkan kata-kata cinta lewat lisannya. Ntah karena jaim, tidak terbiasa, dan malu. Namun, pasti dia memiliki cara lain untuk mengungkapkan rasa cintanya. Misalnya, selalu ingat untuk mendoakan orang yang dicintainya atau membuat tulisan pada diarynya yang berisi ungkapan rasa cinta pada orang itu.

Ada orang yang kata-kata dari mulutnya sangat romantis sehingga sering dijadikan senjata saat kelakuannya tidak disenangi. Ada pula orang yang tidak pernah mengatakan kata-kata romantis, namun perilakunya sangat romantis. Ada yang tidak pernah mengatakan kata-kata romantis dan perilakunya pun tidak romantis. Kalau itu sih, perlu dipertanyakan kembali rasa cintanya. ;)

Kamu? Termasuk orang yang bagaimana cara mengungkapkan cinta?

coolpeopleshop.com


Komentar

Most viewed

Psikotes dan interview HRD di perusahaan farmasi (berbeda dengan yang pertama)

Kajian Asma'ul Husna - Al Qahhar

My first job