Please Welcome, Kartika Trianita, M.Si :)
Sometimes you just have to be done. Not mad. Not upset. Just done. _anonim_ I am done. Gimana perasaannya menjadi lulusan magister? Alhamdulillah wa syukurillah. Semua ini bisa terjadi karena ridla Allah SWT. Puas? Nggak bisa dibilang nggak, karena bisa menyelesaikan studi ini dengan segala kemudahan-kemudahan dari Allah SWT saja sudah menjadi kebahagiaan tersendiri. Nggak bisa dibilang puas banget juga karena masih banyak pencapaian-pencapaian yang gak tercapai selama menjadi mahasiswa S2. Namun, aku belajar untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi dan bersyukur atas segala nikmat dariNya sekecil apapun itu. Semoga perjuanganku selama ini bisa bernilai ibadah di hadapan Allah SWT. Target aku lebih dari yang aku peroleh saat ini. Namun, aku menyadari bahwa Allah adalah sebaik-baik perencana yang memberikan takdir terbaik untuk menjadikan kita hamba yang lebih tawaddu’ dan bersyukur . Bersyukurlah dari hal-hal kecil yang mungkin selama ini luput dari penglihatan kita. Ji...